Also available in:
English
繁體中文
简体中文
ไทย
한국어
Saat sedang berkeliling Paris, kita dapat dengan mudah menemukan tempat-tempat yang menjadi lokasi syuting berbagai film ternama namun sering kali kita tidak menyadarinya! Siapkan kamera dan pose terbaik untuk berfoto di lokasi syuting 10 film berikut! Kegiatan yang menarik untuk menjelajahi Paris, bukan?
1. INCEPTION

Photo credit: YouTube
Christopher Nolan menghabiskan waktu lebih dari 10 tahun untuk menulis naskah Inception – dan tentu saja karyanya menjadi film yang wajib ditonton (setidaknya sekali) oleh setiap orang. Tanpa perlu penjelasan panjang, sinematografi film ini sangat mengagumkan, didukung pula aktor-aktor ternama seperti Leonardo DiCaprio, Marion Cotillard, Joseph Gordon-Levitt, dll. yang berkumpul di Paris untuk syuting.
Tidak ada alasan untuk tidak menghampiri Pont Bir-Hakeim, tempat Cobb & Mal berbagi kemesraan. Kita juga bisa berfoto dengan latar menara Eiffel di sini!
Le Café Debussy di film ini sebenarnya hanya set sementara yang dibuat untuk kepentingan syuting. Saat ini Debussy telah menjadi restoran italia terkenal di Paris, Il Russo. Duduk santai di restoran pojokan jalan ini sembari mengamati orang lalu-lalang, tentu sangat menyenangkan!
Photo credit: Reddit
Photo credit: Hotels Paris Rive Gauche
Tidak boleh dilewatkan: Pont Bir-Hakem
2. BEFORE SUNSET
Bagian ketiga dari trilogi romance Richard Linklater ini menceritakan kisah cinta sepasang kekasih yang telah lama hilang dan pada akhirnya bertemu kembali di Paris.
Selain menaiki kapal sepanjang sungai Seine, mereka berdua juga berjalan-jalan di Promenade Plantée (atau Coulée Verte), taman hijau yang dulunya merupakan jalur rel kereta – tidak banyak wisatawan yang tahu tempat ini! Ketika cuaca sedang bersahabat, cobalah naik ke taman ini bersama pasangan kita dan berjalan santai menelusurinya!
Le Pure Café yang terletak di distrik 11, dekat Charonne, juga tidak boleh dilewatkan! Kunjungilah kafe ini untuk bernostalgia dengan adegan deep conversation Jesse dan Céline sembari mengagumi interior ala Prancis yang indah!
Tidak boleh dilewatkan: Le Pure Cafe, Shakespeare and Company, Promenade Plantée
3. LE FABULEUX DESTIN D’AMÉLIE POULAIN
Photo credit: travelbook.de
Sinematografi yang indah… Amélie Poulain, tokoh utama yang aneh dan jahil dalam film ini, mampu membawa kita melihat keindahan Paris. Café des Deux Moulins, tempat kerja Amélie, memiliki interior yang sangat menarik, mewakili keaslian distrik 18 Paris! Cicipi crème brulée mereka di teras sembari melihat pemandangan jalan… sungguh à la parisian! Atau, kunjungi Canal Saint Martin untuk melemparkan batu ke air sambil menikmati baguette!
Photo credit: Daily Mail
Photo credit: allanvogue.blogspot.fr
Tidak boleh dilewatkan: Café des Deux Moullins, Canal Saint Martin, stasiun métro Abbesses
4. INGLOURIOUS BASTERDS
Disutradarai oleh sutradara kelas atas Quentin Tarantino, film ini berlatar belakang kota Paris pada masa Perang Dunia 2 meskipun sebagian besar proses syuting berlangsung di Jerman. Satu-satunya tempat yang menjadi lokasi syuting di Paris adalah Bistrot La Renaissance, di mana pemeran utama film ini berpakaian dengan gaya sangat Prancis.
Photo credit: Eat Drink Travel
Tidak boleh dilewatkan: Bistrot La Renaissance
5. MIDNIGHT IN PARIS
Percaya atau tidak, pemerintah kota Paris memiliki departemen khusus untuk membantu produksi film di kota Paris. Sutradara Midnight in Paris, Woody Allen, bekerja sama dengan departemen ini dan meletakkan nama “Paris” di judul film untuk mempromosikan turisme Paris! Di film ini, Gil (pemeran utama) dan tunangannya mengunjungi banyak pusat seni & budaya terkenal di Paris, bahkan Ia juga dapat secara ajaib kembali ke Paris abad 19! Coba duduk di tangga gereja St.Etienne du Mont untuk mencari tahu apakah kita juga bisa menjelajahi waktu!
Photo credit: Bonjour Paris

Photo credit: The Cheat Sheet
Tidak boleh dilewatkan: Gereja St. Etienne du Mont, Musée de l’Orangerie, Musée Rodin
6. DA VINCI CODE
Photo credit: Da Vinci Code Online
Film ternama lainnya yang berlokasi syuting di Paris adalah Da Vinci Code! Adegan menegangkan Tom Hanks dan Audrey Tautou di Louvre tentu sangat mengagumkan! Film ini juga menampilkan keindahan piramida kaca ini di malam hari. Jika baru pertama kali berkunjung ke Paris, tentu saja kita harus mengunjungi Louvre. Selain itu, Eglise Saint Suplice di distrik 6 juga tidak boleh dilewatkan. Gereja abad ke 17 ini adalah lokasi penentu karena Hanks dan Tautou akhirnya dapat memecahkan kode dari cawan suci; kalau ingin melihat gereja katolik yang tidak terlalu turistik di Paris, inilah tempat yang harus dikunjungi!
Photo credit: www.viamagazine.com
Photo credit: Critikat
Tidak boleh dilewatkan: Musée du Louvre, Eglise Saint-Suplice
7. THE DEVIL WEARS PRADA
The Devil Wears Prada sebagian besar berlokasi syuting di New York, namun setelah sukses dalam karirnya, Andy akhirnya pergi ke Paris untuk menghadiri Fashion Week! Siapa yang tidak ingin berpose seperti Anne Hathaway di Place de la Concorde? Ia benar-benar menjadi parisian dengan gaya berpakaian ala Prancisnya! Jika tertarik dengan dunia mode, kita bisa mengunjungi museum mode, Musée Galliera, dan mencari referensi terbaik untuk belanja pakaian! Bagi yang tidak suka mode, kita bisa berjalan santai menelusuri Rue de Grands Degrés di malam hari dan rasakan betapa romantisnya kota Paris!
Photo credit: Hollywood Reporter
Tidak boleh dilewatkan: Fontaine des Fleuves di Place de la Concorde, Musée Galliera, Rue des Grands Degrés
8. THE TOURIST
Film ini diperankan oleh Angelina Jolie dan Johnny Depp yang hubungan cintanya dihiasi dengan berbagai ketegangan. Film ini juga menjadi populer berkat keindahan kota Paris dan Venice! Kafe tempat Jolie menerima surat di awal film bernama Café Le Nemours, terletak di dekat Palais Royal dan di sekitar Louvre. Tempat ini sangat nyaman dan strategis, kita juga bisa mengunjungi Louvre yang menjadi lokasi syuting Da Vinci Code! Duduklah di teras terbukanya sembari menikmati keindahan Paris, mencicipi kopi Prancis dan croissant ala Angelina Jolie.
Photo credit: 20 Minute
Tidak boleh dilewatkan: Café le Nemours
9. PARIS, JE T’AIME
Film ini sangat tepat bagi yang benar-benar cinta kota Paris: terdiri dari kumpulan 18 film pendek di 18 area di Paris! Jalan ceritanya sangat beragam dan kita dapat lebih mengenal kota romantis ini hanya dalam 2 jam! Banyak aktor ternama yang berperan dalam film ini, seperti Natalie Portman, Julie Binoche, dan Gaspard Ulliel ! Jelajahi Strasbourg Saint-Denis untuk mencicipi makanan dan anggurnya, serta bersiaplah untuk terpukau dengan kemegahan Arc de Saint Denis! Atau, kita juga dapat pergi ke Cimetière du Père Lachaise untuk mengunjungi makam bintang ternama dunia seni & literatur, seperti Edith Piaf dan Oscar Wilde !
Tidak boleh dilewatkan: Strasbourg Saint Denis, Cimetière du Père Lachaise
10. A BOUT DE SOUFFLE
Disutradarai oleh sutradara Nouvelle vague Jean-Luc Godard, film hitam-putih ini diakui sebagai salah satu film terpenting dalam sejarah. Film ini memperlihatkan suasana Paris di tahun 60an, mulai dari Champs-Elysées, Saint Germain, hingga Montparnasse! Adegan saat pemeran utama berjalan berdampingan dengan kekasihnya sepanjang Champs-Elysées tentunya terukir di benak para penggemar Nouvelle Vague; meskipun sekarang sudah dipenuhi butik-butik untuk berbelanja, Champs-Elysées masih menjadi daerah yang ikonik di Paris!
Photo credit: filmmusic.pl
Photo credit: Paris Cinéma Région
Tidak boleh dilewatkan: Avenue de Champs-Elysées, La Rotonde di Boulevard Montparnasse
BONUS: SEX AND THE CITY
Photo credit: Set in Paris
Sex and The City selalu menjadi favorit para pencinta serial tv, terutama perempuan. Dalam dua episode terakhir serial tv ini, Carrie Bradshaw akhirnya bersatu kembali dengan ‘pangerannya’ di Paris. Bepergian sendiri ke kota cantik ini, Carrie sangat merindukan sahabat-sahabatnya di New York saat sedang duduk restoran L’Avenue dan ia pun cemburu dengan keceriaan sekelompok perempuan di meja lain. Restoran ini letaknya sangat dekat dengan Hôtel Plaza Athénée, tempat Carrie menginap selama di Paris. Setelah kesalahpahaman yang berlangsung selama 6 musim, di akhir perjalanannya, Carrie dan Mr. Big bertemu dan bersatu kembali di jembatan cinta atau Pont des Arts.
Photo credit: Set in Paris
Photo credit: Set in Paris
Tidak boleh dilewatkan: Restoran L’Avenue, Hôtel Plaza Athénée, Restoran Kong, Avenue Montaigne, Pont des Arts
BONUS: RATATOUILLE
Photo credit: thelocal.fr
Film ini menampilkan keindahan monumen-monumen di Paris dalam bentuk animasi! Tentu saja Chef Gousteau tidak benar-benar ada di dunia nyata. Meskipun demikian, pembuat film ini terinspirasi oleh La Tour d’Argent, restoran bintang Michelin yang sangat bersejarah! Makan malam di lantai paling atas, melihat Notre-Dame dan sungai Seine di malam hari sambil membayangkan Remy memasak hidangan kita di dapur…
Tidak boleh dilewatkan: Restoran La Tour d’Argent, Pont d’Arcole, Musée des Egout
Also available in:
English
繁體中文
简体中文
ไทย
한국어